Mesin Kebab
Jual Mesin Kebab
Planet mesin jual mesin kebab atau pemanggang daging kebab. Yaitu alat semacam kompor yang berfungsi untuk memanggang daging kebab dengan sistem berputar.
Kebab adalah penganan cepat saji, biasanya terdiri atas daging sapi atau kambing yang dipanggang. Kemudian diiris iris ditambah dengan sayuran segar dan mayones, lalu dibalut dengan kulit tortila. Hidangan ini umum dijumpai dalam masakan Timur Tengah dan beberapa negara Afrika. tetapi saat ini hidangan ini sudah terkenal di segala penjuru negeri, salah satunya di Indonesia. Daging yang umum dipakai untuk kebab adalah daging sapi, daging kambing atau bisa juga daging ayam. Kenikmatan dari isian daging, sayuran, saus yang dibalut dengan roti tortila ini menimbulkan cita rasa yang nikmat.
Meski makanan ini tergolong makanan pendatang yang dibawa oleh masyarakat Turki. Tetapi kini, kebab telah meluas ke seluruh dunia. Termasuk Eropa, Amerika, Jepang, Malaysia, Cina, bahkan di Indonesia! Di Indonesia, penjual kebab pun menjamur, baik yang hanya menjajakan menggunakan gerobak di pinggir jalan, maupun disajikan sebagai menu di restoran-restoran mewah.
Cara penyajian makanan kebab ini, sangatlah mudah. Daging yang telah dimarinasi ditumpuk vertikal layaknya gulungan benang, lalu daging tersebut dipanggang menggunakan mesin pemanggang kebab dengan cara memutar. Setelah matang, datang tersebut diiris dan diisi ke dalam roti bersama isian sayur-mayur serta saus.
Berbisnis kebab merupakan salah satu usaha bidang kuliner yang bisa meraup keuntungan yang besar. Karena kebab juga merupakan makanan yang mudah dalam pengolahannya. Bisnis bisa dilakoni oleh berbagai lapisan masyarakat, baik oleh ibu rumah tangga, karyawan, maupun mahasiswa.
Keuntungan lain dari berbisnis kebab adalah karena makanan ini mudah dalam menjalankannya. Untuk daging sebagai isiannya juga mudah di dapat dan dikreasikan. Sehingga Bapak dan Ibu dapat memodifikasi rasa sesuai lidah masyarakat Indonesia. Ukuran pun bisa disesuaikan, sehingga Anda bisa menyediakan porsi yang pas untuk anak maupun dewasa.
Mesin kebab kami ini berbahan bakar gas sebagai sumber pemanas atau pemanggangnya. Sedangkan untuk memutar dagingnya menggunakan motor listrik dengan daya listrik yang sangat kecil. Fungsi dari motor listrik ini adalah agar daging yang dipanggang dengan sistem vertikal tersebut dapat diputar. Sehingga tingkat kematangan dagingnya menjadi merata.
Mesin kebab atau pemanggang kebab kami, terbuat dari bahan stainless steel yang tebal. Sehingga awet dan tidak mudah berkarat. Selain itu juga mudah dalam pembersihannya. Alat pemanggang daging kebab kami ini sangat cocok digunakan para pengusaha kecil menengah. Sebab selain harganya yang sangat terjangkau, kualitasnya sudah sangat bagus.
Showing all 3 results
-
Kompor Kebab 2 Tungku
Harga dan spesifikasi mesin kebab Getra HGV-790Rp 6.500.000 Add to cartMerk : GETRA Made In : China Model : HGV-790 Daya : 100 watt Gas : 2 x 2,7 kw Kapasitas daging : 20 - 30 kg Berat : 20 kg Dimensi : 50 x 65 x 90 cm Harga : Rp. 6.500.000,- -
Kompor Kebab 3 Tungku
Harga dan spesifikasi mesin kebab Getra HGV-791Rp 6.850.000 Add to cartMerk : GETRA Made In : China Model : HGV-791 Daya : 100 Watt Gas : 3 x 2,7 KW Kapasitas Daging : 30 - 40 Kg Berat : 20 Kg Dimensi : 50 x 65 x 105 Cm Harga : Rp. 6.850.000,- -
Mesin Kebab
Harga dan spesifikasi mesin kebab Fomac tipe GVB-ZDKLRp 6.000.000 Add to cartMerk : Fomac Made In : China Model : GVB-ZDKL Voltage : 110V – 220 V Frequency : 50Hz / 60Hz Power : 25 W Gross Weight : 36 Kg Capacity : 5-6 Kg Dimension : 55 x 68 x 104 cm Harga : Rp. 6.000.000,-